Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Wisata Alam Terindah Di Jawa Timur Yang Wajib Untuk Di Kunjungi


KAWAH IJEN JAWA TIMUR
Kawah Ijen via flickr.com

Provinsi Jawa Timur menyimpan banyak sekali potensi sektor pariwisata yang perlu untuk di kembangkan oleh pemerintah setempat. Mulai dari wisata pantai, wisata edukasi, wisata keluarga, kuliner dan juga wisata alam. Dengan berkembangnya sektor pariwisata di daerah ini tentunya akan meningkatkan pendapatan asli daerah (PAD) dan menghidupkan sektor jasa serta sektor usaha dan industri kreatif.

Sebagai referensi untuk Anda, berikut ini akan saya ulas tentang 3 Wisata Alam Terindah Di Jawa Timur Yang Wajib Untuk Di Kunjungi, diantaranya :

A. KAWAH IJEN JAWA TIMUR

Salah satu obyek wisata alam terindah di Jawa Timur adalah Kawah Ijen yang berada di gunung Ijen. Gunung Ijen adalah nama sebuah gunung berapi aktif yang terletak di perbatasan antara Kabupaten Banyuwangi dan Kabupaten Bondowoso, Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Gunung Ijen memiliki ketinggian 2,443 meter di atas permukaan laut dan terletak berdekatan dengan Gunung berapi. Gunung Ijen sendiri terakhir meletus pada tahun 1999 yang lalu. Salah satu fenomena alam yang paling terkenal dari kawah Gunung Ijen adalah adanya danau kawah yang terletak di puncak gunung. Untuk mendaki gunung ini bisa melewati rute yaitu berangkat dari Banyuwangi atau dari Bondowoso.

Gunung Ijen, atau lebih dikenal dengan nama Kawah Ijen, merupakan salah satu gunung berapi yang masih aktif hingga saat ini. Kawah kaldera ini memiliki dinding setinggi 300-500 meter dan pernah 4 kali meletus yakni pada tahun 1796, 1817, 1913 dan 1936.

Gunung Ijen sendiri merupakan area yang terdiri dari Kawah Ijen dan dataran tinggi. Daerah ini terletak di tiga kabupaten yaitu Kabupaten Situbondo, Kabupaten Bondowoso dan Kabupaten Banyuwangi.

Kawah Ijen sendiri adalah merupakan danau kawah terbesar didunia dan merupakan salah satu wisata alam terindah di Jawa Timur. Kawah Ijen ini dapat menghasilkan sebanyak 36.000.000 meter kubik sulfur dan hidrogen klorida dengan luas sekitar 5.466 hektar. Kawah Ijen memiliki keindahan yang luar biasa dengan adanya Danau belerang yang berwarna biru yang sangat indah dan mempesona. Danau Ijen memiliki tingkat keasaman nol dan memiliki kedalaman sekitar 200 meter. Tingkat keasaman yang sangat kuat bahkan dapat menghancurkan pakaian dan jari manusia.

Rute Perjalanan Ke Kawah Ijen


Rute Perjalanan Ke Kawah Ijen
image via flickr.com

Untuk mencapai lokasi Kawah Ijen ini, ada dua cara yaitu:
  • Melalui Banyuwangi mengarah ke Licin yang jaraknya 15 km, bisa di lalui dengan kendaraan roda 2 ataupun roda 4 dengan lama perjalanan sekitar 30 menit. Keadaan jalanannya rusak sehingga menyebabkan rute ini lebih susah untuk di lalui. Rute ini umumnya digunakan oleh para pendaki untuk rute pendakian ke Gunung Ijen. Dari Licin mengarah Paltuding yang berjarak sekitar 18 kilometer,  perjalanan Anda bisa diteruskan dengan menggunakan kendaraan bermotor dan di utamakan mobil tipe jeep double gardan sebab sekitar 6 kilometer sebelum sampai di Paltuding  Anda akan melewati jalur yang dinamakan tanjakan erek- erek yang berbentuk belokan berupa S serta langsung menanjak keatas. Perjalanan tersebut membutuhkan waktu sekitar satu jam, sebab jalanan seringkali rusak oleh air hujan ataupun dilewati oleh truk pengangkut Belerang tiap harinya. Dari Patulding  Anda tinggal berjalan kaki saja melewati jalur setapak serta tebing kaldera sepanjang 3 km mengarah ke dasar Kawah Ijen. Total jarak tempuh melewati rute ini sekitar 38 km dan lumayan memacu andrenalin Anda.
  • Melalui jalur utara dari Situbondo mengarah ke Sempol (Bondowoso) melewati Wonosari setelah itu dilanjutkan ke Paltuding yang bisa dicapai dengan kendaraan bermotor roda 2 ataupun roda 4. Rute ini lebih gampang dilalui sebab keadaan jalur atau jalannya yang relatif lebih  bagus serta relatif mulus jika di bandingkan dengan rute pertama di atas. Jarak Situbondo hingga Paltuding sekitar 93 kilometer dan pemandangan sepanjang perjalanan sangat indah serta kondisi jalan yang boleh dikatakan sangat bagus sehingga bisa ditempuh dalam waktu singkat hanya sekitar 2, 5 jam saja. Dari Patulding, Anda tinggal berjalan kaki melewati jalur setapak serta tebing kaldera sepanjang 2 km mengarah ke Kawah Ijen. Jarak tempuh melewati rute ini merupakan 70 km dengan panorama alam tumbuhan perkebunan kopi serta hutan pinus yang menawan. Rute dari Bondowoso ini melewati wilayah areal perkebunan kopi dengan 3 pintu gerbang yang berbeda. Di tiap pintu gerbangnya Anda diminta untuk mengisi buku tamu serta tujuan ekspedisi perjalanan Anda. Panorama alam di rute ini sangat bagus dengan kebun kopi arabikanya yang hijau, serta hutan pinus Perhutani dan hutan perawan Cagar Alam Ijen- Merapi yang sangat lebat.
Kawah Penambangan Belerang


Penambang belerang kawah Ijen
Penambang belerang via flickr.com

Kawah Ijen, selain merupakan tempat wisata alam terindah di Jawa Timur juga menjadi tempat penambangan belerang oleh penduduk setempat. Tempat ekstraksi belerang yang terkandung di bagian bawah kawah, sejajar dengan permukaan danau. Dari dalam perut bumi selalu keluar asap putih tebal melalui pipa besi yang terhubung ke sumber belerang. Meskipun asapnya cukup tebal di lokasi ini, tetapi para penambang mempertaruhkan nyawanya untuk menambang belerang di tempat ini. Mereka ahanya menutupi hidung mereka dengan kain lembab atau sarung tangan, sebelum turun ke dasar kawah. 

Pesona Keindahan Kawah Ijen

Jika Anda menyukai suasana alam dan perkebunan, maka ketika berkunjung ke lokasi ini Anda harus bermalam di Guest House coffee Plantation PTP Nusantara XII di Kalisat, Jampit. Lokasinya berada di Perkebunan dan dilewati ketika menuju rute Bondowoso - Ijen. Terdapat juga paket yang melayani Agrowisata mengunjungi perkebunan kopi dan melihat unit pengolahan biji kopi. Selain itu, ada juga Pondok Wisata di Paltuding yang cukup bersih. Selain bermalam di Guest House tersebut Anda juga bisa bermalam dengan cara berkemah dan mendirikan  tenda di tempat perkemahan Paltuding.

Informasi Seputar Wisata Kawah Ijen Jawa Timur

Catimor Homestay
Catimor homestay via flickr.com

Tempat menginap di sekitar kawah Ijen, antara lain:

Guest House (Wisma) milik Kementerian Kehutanan yang bisa disewa oleh siapa saja mulai dari harga Rp.100. 000 sampai Rp. 300. 000 per- malamnya. Perbandingan di antara keduanya hanya tidak adanya kamar mandi di dalam kamar.

Selain itu Anda juga bisa Bermalam di Kota Bondowoso, seperti:
  • Ijen View Hotel, beralamat di Jalan. Ki Mangunsarkoro Nomor. 888, Bondowoso
  • Anugerah Hotel, bera;amat di Jalan. Letjen Sutoyo 12, Bondowoso
  • Kinanti Hotel, beralamat di Jalan. Santawi 583, Bondowoso
  • Baru Hotel, beralamat di Jalan. Kartini 26, Bondowoso
  • Slamet Hotel, beralamat di Jalan. PB Sudirman 45, Bondowoso
  • Catimor Hotel and Guest House, beralamat di Jampit– Sempol, Bondowoso
  • Arabica Home Stay, beralamat di Kalisat– Sempol, Bondowoso
Kemudian, Anda juga bisa memilih hotel di Banyuwangi, antara lain:
  • Ijen Resort And Villas, beralamat di Randu Agung, Banyuwangi
  • Manyar Garden Hotel, beralamat di Jalan. Gatot Subroto 110 Ketapang, Banyuwangi
  • Mirah Hotel Banyuwangi, beralamat di Jalan. Yos Sudarso Nomor. 28, Banyuwangi
  • Ketapang Indah Hotel, beralamat di Jalan. Gatot Subroto Kilometer. 6, Banyuwangi
  • Hotel Berlian Abadi, beralamat di Jalan Yos Sudarso nomor. 165, Banyuwangi
Selain itu Anda juga bisa memilih menginap di Homestay yang berlokasi tidak jauh dari lokasi kawah Ijen tersebut, antara lain:

1. Hotel Arabica
  • Alamat di Sempol– Bondowoso, Indonesia
  • Harga: Rp 180. 000– Rp 300. 000
  • Nomor. Telp:+62 8113 505 881/+62 813 358 889 541
2. Jampit Guest House
  • Alamat: Jampit Kecamatan Sempol– Bondowoso
  • Harga: Rp 2. 500. 000
  • Nomor. Telp:+62 8113 505 881/+62 813 358 889 541
3. Catimor Homestay
  • Alamat: Jalan. Jend. A Yani 32 Jalan., Bondowoso, Indonesia
  • Harga: Rp140. 000– Rp350. 000
  • Nomor. Telp:+62 813 358 889 541
Alamat Lengkap Kawah Ijen : Curah Macan, Kalianyar, Sempol, Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur 68288
Temukan di Google Map


B. GUNUNG BROMO JAWA TIMUR


GUNUNG BROMO JAWA TIMUR
Gunung Bromo via flickr.com

Obyek wisata alam terindah di Jawa Timur kedua yang wajib Anda kunjungi adalah gunung Bromo. Gunung Bromo merupakan salah satu gunung berapi aktif di Indonesia, yang terletak di provinsi Jawa Timur dan mencakup wilayah empat Kabupaten yaitu Kabupaten Probolinggo, Kabuapaten Pasuruan, Kabupaten Lumajang dan Kabupaten Malang. Kawasan Gunung Bromo ini merupakan  tujuan wisata alam terindah di Jawa Timur yang selalu ramai di kunjungi oleh wisatawan baik domestik maupun mancanegara.

Gunung Bromo memiliki ketinggian 2,392 meter di atas permukaan laut dan memiliki landscape berupa lembah dan ngarai dengan kaldera yang dikelilingi oleh lautan padang pasir yang mencapai luas sekitar 5,300 hektar.

Gunung Bromo merupakan icon pariwisata di Kabupaten Probolinggo, Jawa Timur dengan pemandangan alam yang indah dan merupakan salah satu tempat yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan. Menurut penuturan warga setempat, kata "Bromo " berasal dari kata "Brahma " yaitu salah satu dewa dalam agama Hindu. Gunung Bromo memang terlihat tidak begitu besar seperti halnya Gunung berapi lain di Indonesia, akan tetapi yang menjadi daya tarik adalah pemandangan alamnya yang sangat luar biasa indah.  Keindahan Gunung Bromo tersebut telah menjadi magnet dan membuat wisatawan ingin mengunjungi daerah ini.

Dataran tinggi Gunung Bromo berada di ketinggian 2,780 meter. Dari sana para wisatawan dapat melihat proses terbitnya fajar di gunung Bromo. Sungguh merupakan sebuah pemandangan yang  sangat menakjubkan. Fenomena tersebut banyak di adadikan oleh  wisatawan yang datang ke tempat tersebut. Saat matahari mulai terbit (wisatawan biasa menyebutnya golden sunrise) terlihat dari ketinggian, maka para pengunjung dapat melihat latar depan berupa Gunung Semeru di kejauhan.

Golden Sunrise Bromo
Sunrise Bromo via flickr.com

Lokasi Menarik Di Kawasan Gunung Bromo

Sebagai tempat wisata alam terindah di Jawa Timur, kawasan gunung Bromo memiliki beberapa lokasi menarik yang wajib untuk di kunjungi. Beberapa lokasi menarik tersebut antara lain:

a. Kawah Gunung Bromo

Untuk mencapai lokasi kawah gunung Bromo para wisatawan bisa menyewa mobil Jeep atau menyewa kuda untuk menempuh jarak sekitar sekitar 1,5 km sebelum mencapai tangga yang jumlah sekitar 250 buah. Jalan berpasir yang dilewati adalah tempat Suci suku Tengger yang biasanya berfungsi sebagai tempat upacara Yadya Kasada atau umumnya disebut dengan nama Kasodo Ritus, sejalan dengan legenda  kawah gunung Bromo tersebut. Kawah gunung Bromo memiliki diameter sekitar 800 meter (Utara-Selatan) dan sekitar 600 meter (Timur-Barat). sebenarnya lokasi tersebut termasuk sebagai lokasi yang cukup berbahaya  karena berada dalam radius 4 km dari tengah kawah gunung Bromo.

b. Bukit Teletubies Gunung Bromo

Adalah merupakan padang Savana berupa wilayah tandus yang berada di kawasan Gunung Bromo dan bukit teletubies ini dikelilingi dengan deretan bukit - gukit lainnya. Panorama alam yang indah dapat Anda saksikan di padang rumput savana ini. 

c. Hamparan Padang Pasir Gunung Bromo

Hamparan Padang Pasir Gunung Bromo
image via pesona.travel.com

Lokasi ini merupakan hamparan pasir yang berada di sekitar Gunung Bromo. Anda bisa menyaksikan hamparan padang pasir yang begitu luas dan indah di lokasi tersebut.

d. Dataran Tinggi Gunung Bromo

Gunung Bromo adalah tempat wisata alam terindah di Jawa Timur yang memiliki kawasan begitu luas. Dari lokasi dataran tinggi ini para wisatawan menunggu untuk menyaksikan fenomena terbitnya fajar di pagi hari yang sangat indah.  Para wisatawan biasanya berangkat ke lokasi tersebut pada dini hari di sekitar pukul  03.00 Wib pagi dengan menggunakan mobil Jeep untuk mencapai ke lokasi.

e. Tanaman Strawberi Di Gunung Bromo

Buah strawbery yang tumbuh di kawasan Gunung Bromo tidak sama dengan yang ada di daerah lain. Salah satu hal yang membuatnya khas adalah buah Strawberry yang tumbuh di Gunung Bromo tersebut  memiliki rasa yang unik dan berwarna merah.

Rute Menuju Ke Kawasan Gunung Bromo

Untuk menuju ke kawasan wisata Gunung Bromo, ada 4 rute yang bisa Anda pilih, yaitu:
  1. Melalui pintu barat dari arah Kabupaten Pasuruan. Kemudian masuk dari desa Tosari, selanjutnya menuju  ke pusat objek wisata (hamparan pasir) yang luas.  Tetapi, medan jalan yang Anda lalui tidak dapat dilalui oleh kendaraan roda 4 biasa. Hal tersebut karena jalurnya berbentuk turunan dan tanjakan yang curam. Untuk menuju ke lokasi hamparan pasir, Anda mesti menyewa mobil jip yang disediakan oleh pengelola wisata gunung Bromo. Jika badan Anda bugar dan kuat juga bisa di tempuh dengan cara berjalan kaki untuk mencapai lokasi tersebut.
  2. Melewati pintu utara, dari arah sebelum masuk Kabupaten Probolinggo. melalui wilayah Tongas, kemudian mengarah ke desa Cemoro Lawang. Jalur yang harus di lalui menuju  ke hamparan pasir tidaklah berat seperti jalur pertama di atas karena medannya relatif lebih landai dan tidak terlalu curam bahkan bisa dilalui oleh sepeda motor.
  3. Melalui kota Malang, kemudian masuk lewat kota Tumpang kemudian ke Pronojiwo. Jalan di sepanjang jalur ini sangat indah, karena melewati cagar alam dengan hutan hijau yang indah dan menawan. Apabila lurus ke arah selatan maka akan sampai ke Ranu Pane (ke arah Gunung Semeru), dan jika ke arah utara kita akan sampai di lokasi hamparan pasir Bromo yang terletak di punggungan selatan gunung Bromo.
  4. Rute terakhir, kita bisa mengitari Gunung Bromo melewati hamparan pasir selama kurang lebih 3 jam. Jalurnya sendiri cukup bersahabat dan bisa dilalui oleh sepeda motor. Namun di jalur ini Anda tidak akan menemukan tempat persinggahan ataupun rumah penduduk. Namun dari jalur ini Anda dapat sekalian menikmati padang rumput savana serta bunga edelweis yang sangat luas di balik Gunung Bromo. Satu hal yang perlu diingat, jangan melewat jalan ini pada malam hari, ataupun dikala cuaca lagi berkabut, karena akan sabgat berbahaya.
Akomodasi Dan Penginapan Di Kawasan Wisata Gunung Bromo Jawa Timur

1. Hotel Cafe Lava Bromo
  • Lokasi : Desa Cemoro Lawang (dekat dengan pintu masuk Taman Nasional Bromo Tengger Semeru)
  • Harga :  Rp 500.000/malam
2. Hotel Cemara Indah Bromo
  • Harga : Rp 500.000/malam
3. Hotel Bromo Permai 1
  • Lokasi : Desa Cemara Lawang Bromo.
  • Harga : Rp 500.000/malam
4. Hotel Lava View Lodge
  • Lokasi : Desa Cemoro Lawang Bromo
  • Harga : Rp 650.000/malam
5. Hotel Yoschi’s, Ngadisari
  • Lokasi : Wonotoro Ngadisari sekitar 4 Km dari Cemoro Lawang 
  • Harga : Rp 350.000/malam
6. Hotel Sion View Bromo
  • Lokasi : Ngadisari, sekitar 4 Km dari Cemoro Lawang. 
  • Harga : Rp 350.000/malam
7. Hotel Nadia Sukapura Bromo
  • Lokasi : Desa Sukapura, sekitar 16 km sebelum Lokasi gunung Bromo. 
  • Harga : Rp 350.000/malam
8. Hotel Sukapura Permai
  • Lokasi : Desa Sukapura Probolinggo, sekitar 19 km sebelum Gunung Bromo.
  • Harga : Rp 350.000/malam
9. Hotel Jiwa Jawa Resort Bromo
  • Lokasi : Sekitar 6 KM sebelum Gunung Bromo
  • Harga : Rp 1.950.000/malam
10. Bromo Cottages
  • Lokasi : Tosari, Pasuruan,  merupakan satu-satunya hotel yang terdekat dengan gunung Bromo 
  • Harga : Rp 1.650.000/malam.
11. Plataran Bromo
  • Lokasi : Tosari, Wonokitri Pasuruan.
  • Harga : Rp 1.800.000/malam
12. Bromo Terrace
  • Harga : Rp 1.000.000/malam.
13. SM Hotel / Sumber Makmur Hotel Bromo
  • Harga : Rp 650.000/malam.
14. Whiz Capsule Grand Bromo
  • Harga : Rp 650.000/malam.
15. Villa Istana Petani
  • Harga : Rp 550.000/malam
16. Hotel Adas "Pondok Wisata Adas"
  • Lokasi : Desa Ngadisari Bromo Probolinggo 
Daftar Villa Dan Homestay Di Kawasan Bromo
Homestay Wonotoro ASRI Gunung Bromo
Homestay Tengger Asri 1
Homestay Tengger Asri 2
Homestay Balqis Bromo
Villa Candani Bromo
Homestay Ngadisari Bromo
Villa Candani Bromo
Villa Rumah Bromo
Mas dylan homestay
GarryBromo Vacation Home
Bromo Otix Guest House
Villa Alvaro
Homestay Ageng wily
Guest House Lusy
Sedulur Homestay
Mentigen homestay
Villa Anggun
Homestay Alexa
Villa Tengger View

Untuk harga sewa permalamnya sebagai berikut:

PENGINAPAN HARGA
Hotel Rp. 450.000/Malam
Villa Rp. 400.000/Malam
Guest HouseRp. 300.000/Malam
HomestayRp. 200.000/Malam

Alamat Lengkap Kawasan wisata guning Bromo : Ngadisari, Sukapura, Cemorolawang, Ngadisari, Sukapura, Probolinggo, Jawa Timur 67177
Temukan Di Google Map

C. COBAN TALUN MALANG JAWA TIMUR


Air Terjun Coban Talun
Coban Talun image via instagram@bedpackers_hostel

Selain Coban Rondo di Malang, Coban Talun adalah tempat wisata terindah di Jawa Timur selanjutnya yang wajib Anda kunjungi.  Air Terjun Coban Talun berlokasi di desa Tulungrejo, Bumiaji, Kota Batu, Malang. Coban Talun memiliki ketinggian air terjun sekitar 75 meter dengan diameter +/-15 meter dan pemandangan alam yang indah dan mempesona di sekitar lokasi. Obyek wisata Coban Talun ini  sering dikunjungi oleh mereka yang suka berpetualang seperti outbound, berkemah atau mereka yang berjiwa adventur.

Di lokasi wisata Coban Talun terdapat pemandangan alam yang sangat indah, dimana air terjun ini terletak di antara bebatuan alam. Air terjun ini membentuk kolam dangkal yang berada di bawah air terjun dan dapat Anda gunakan sebagai tempat mandi dan berenang. Air Terjun Coban Talun dikelilingi oleh hutan dan pegunungan yang asri, rimbun dan sejuk. Karena keindahan alamnya, daerah ini sering digunakan sebagai area berkemah oleh institusi pemerintah dan lembaga pendidikan lainnya.

Jika cuaca cerah, maka tetesan air yang tertiup angin akan menyebabkan terjadinya warna pelangi yang sangat indah dan mempesona. Warna pelangi dapat dilihat hampir semua sisi lokasi wisata tersebut. Ini adalah merupakan perpaduan yang sangat eksotis alami dan menawan. Namun perlu Anda perhatikan adalah ketika hujan lebat turun maka semua pengunjung diharuskan untuk segera meninggalkan lokasi wisata ini karena takut terjadi banjir.

Fasilitas Dan Sarana Di Coban Talun Malang Jawa Timur


Pagupon Camp

Lokasi Wisata Coban Talun menyediakan beragam fasilitas yang bisa dinikmati oleh para pengunjung yang datang ke temapat tersebut. Fasilitas - fasilitas tersebut antara lain:

1. Pagupon Camp
Merupakan pendopo dengan kapasitas 50 pax, dengan konsep eskterior dan interior yang mengadopsi gaya belanda. Selain itu terdapat pula lahan outdoor untuk melakukan kegiatan outing, outbound seluas 1,500 m2 yang dapat menampung sampai 200 pax peserta.

2. Apache Camp
Mengusung konsep dan tema Suku Apache Indian di Amerika, Apache menyediakan ruang meeting khusus indoor yang dapat menampung hingga 100 pax. Apache Camp merupakan penginapan rumah kayu dengan gaya rumah suku asli apache Indian Amerika.

3. Oyot
Merupakan konsep taman wisata tematik, dan spot selfie, lebih cocok untuk event gathering, outbound, outing dengan durasi 1 hari. Di Oyot sini terdapat banyak spot selfie foto yang indah, dengan latar dam sungai coban talun, taman bunga yang ditata dengan indah. 

Fasilitas untuk menunjang kegiatan gathering, outbound, outing  tersebut antara lain :
  • Pendopo paseban dengan kapasitas 100 pax, dengan latar pemandangan pegunungan anjasmara dan dam coban talun
  • Lapangan outdoor yang rindang dengan pepohonan perdu dan rumput gajah hijau yang selalu terawat dan mampu menampung hingga 200 pax
  • Instalasi high rope permanen seperti : rapling, flying fox, jembatan tali dan ini satu-satunya fasilitas instalasi high rope permanen di kawasan wisata coban talun
  • Taman bunga alami yang ditatai sedemikian rupa sebagai spot selfie photo.
4. Rumah Terbalik
5. Fun Offroad

Rute Menuju Ke Lokasi Coban Talun
  1. Untuk mencapai lokasi wisata Coba Tulun sangatlah mudah, karena Anda bisa menggunakan kendaraan pribadi ataupun kendaraan umum. Pilihan  rute termudah yang bisa Anda pilih adalah dari Kota Malang. Kemudian carilah rute jalan ke kota Batu yang berjarak sekitar 15 Kilometer, kemudian setelah Anda sampai di Alun-Alun kota Batu, maka ambil jalan yang menuju ke Selecta-Cangar.
  2. Jika Anda menggunakan angkutan umum, Anda bisa naik bus dari terminal Arjosari menuju ke terminal Landungsari. Setelah sampai di sana kemudian lanjutkan dengan naik Angkutan warna pink menuju ke terminal Batu. Kemudian naiklah Angkutan berwarna Pink dengan tujuan Coban Talun, dan  Anda akan diturunkan  tepat di pintu masuk kawasan wisata  Coban Talon tersebut.
Harga Tiket Masuk Coban Talun
  • Harga tiket masuk ke lokasi wisata Coban Talun relatif murah hanya sebesar Rp7.500. 
  • Jam operasional mulai pukul 08.00-16.00 WIB.
Sekedar tips untuk Anda, jika berkunjung ke lokasi wisata Coban Talun ini hendaknya pada pagi atau siang hari, karena jika Anda berangkat pada malam hari cukup berbahaya akibat jalanan yang gelap.

Alamat Lengkap Coban Talun Malang : Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur
Temukan Di Google Map

Itulah artikel tentang 3 Wisata Alam Terindah Di Jawa Timur Yang Wajib Untuk Di Kunjungi. Semoga berguna dan bisa menjadi referensi Untuk Anda.

1 comment for "3 Wisata Alam Terindah Di Jawa Timur Yang Wajib Untuk Di Kunjungi"