Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Wisata Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit Dan Hits Di Kalangan Anak Muda Milenial Kota Semarang


Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@semarangprojects

Kota Semarang adalah salah satu dari lima kota besar yang ada di Indonesia selain Jakarta, Bandung, Medan, dan Surabaya. Sebagai kota besar tentu saja sangat berpengaruh terhadap perilaku kehidupan sosial kaum milenialnya.

Anak - anak muda milenial lebih senang bersosialisasi dengan teman - temannya dengan cara hangout dan nongkrong di tempat - tempat favorit yang sedang hits di kalangan mereka. Tempat - tempat tersebut bisa di dalam indoor seperti kafe, rumah makan, dan lain - lain, kemudian outdoor seperti lapangan terbuka, Taman dan sebagainya.

Berikut ini media travelling akan membagikan kepada Anda tentang Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang, antara lain :

1. Simpang Lima Semarang

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@wisatasemarang

Simpang Lima Semarang adalah salah satu tempat yang menjadi tujuan pertama kali bagi setiap orang yang datang atau pergi ke kota Semarang, tempat nongkrong di kota Semarang ini tidak pernah sepi selama 24 jam ini menjadi salah satu titik tempat berkumpulnya warga atau masyarakat kota Semarang, baik anak-anak, kaum muda milenial, dan juga para orang tua.

Kawasan Simpang Lima adalah tempat nongkrong yang murah meriah di kota Semarang dan menjadi salah satu tempat nongkrong di akhir pekan yang wajib kamu kunjungi ketika sedang berada di  kota Semarang ini.

Beragam fasilitas hiburan tersedia di tempat ini seperti sepeda tandem, berbagai wisata kuliner Semarang dan juga ada juga spot berphoto bareng para hantu jadi-jadian yang ada di Indonesia, yang tentunya sangat menarik.

Informasi seputar Simpang Lima Semarang

Jam buka : 24 Jam
Alamat Lengkap : Jl. Simpang Lima, Pleburan, Kec. Semarang Sel., Kota Semarang, Jawa Tengah 50241

Temukan di Google Map


2. The Hills

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : seputarsemarang.com

The Hills merupakan salah satu tempat nongkrong yang menggunakan konsep outdoor yang tidak boleh anda lewatkan ketika sedang berada di kota Semarang, salah satu tempat nongkrong romantis yang ada di kota Semarang ini sukses menarik perhatian banyak orang khususnya kalangan milenial kota Semarang.

Tempat yang menyuguhkan pemandangan alam kota semarang dan Indahnya kota Semarang dari ketinggian ini membuat kesan yang sangat romantis bagi siapa saja yang nongkrong dan makan di tempat ini.

The Hills juga cocok bagi anda yang ingin menghabiskan waktu bersama dengan pasangan Anda dengan menikmati makanan yang nikmat di tambah dengan suguhan pemandangan indah dan sangat mempesona.

Harga menu makanan di tempat ini relatif masih sangat terjangkau, hanya berkisar puluhan ribu hingga ratusan ribu rupiah saja.

Informasi seputar The Hills

Jam buka : Mulai pukul 17.00 Wib - pukul 24.00 Wib
Alamat Lengkap : Royal Park - Bukit Sari, Jl. Bukit Baladewa No.22-24, Ngesrep, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50261


Temukan di Google Map


3. Banjir Kanal Barat

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@semarangprojects

Banjir kanal berat telah di restrukturisasi oleh pemerintah sehingga kini menjadi destinasi tempat nongkrong anak - anak muda milenial yang cukup menarik di kota Semarang. Lokasinya yang tidak jauh dengan simpang lima Semarang menjadikan tempat ini sangat mudah di jangkau dan menjadi tempat nongkrong yang selalu ramai pada malam hari oleh anak - anak milenial kota ini.

Banjir Kanal Barat menyuguhkan pemandangan kerlap-kerlip lampu jembatan yang indah dan  mempesona pada malam hari, di tambah dengan aliran sungai yang tenang dan lampu-lampu di sekitar yang redup menjadikan tempat ini terasa begitu romantis sehingga sangat cocok untuk mereka yang datang bersama dengan pasangannya.

Informasi seputar Banjir Kanal Barat Semarang

Jam buka : 24 Jam
Alamat Lengkap : Jl. Madukoro Raya, Krobokan, Kec. Semarang Bar., Kota Semarang, Jawa Tengah 50141

Temukan di Google Map


4. Angkringan Lounge “Mbah Kerto”

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@eni_terry

Angkringan Lounge Mbah Kerto adalah tempat nongkrong outdoor selanjutnya yang rekomended untuk di kunjungi, karena tempat tersebut adalah salah satu tempat nongkrong yang seru, asik, dan nyaman yang ada di kota Semarang. 

Angkringan Lounge Mbah Kerto  memiliki menu andalan yakni tiga jenis minuman istimewa, wedang uwuh, wedang mbah kerto dan wedang bir pletok. Soal harga pasti pas di kantong Anda.

Informasi seputar Angkringan Lounge Mbah Kerto Semarang

Jam buka : Mulai pukul 17.00 Wib - pukul 23.00 Wib
Alamat Lengkap : Jl. Kalicari Tim. Dalam II No.2, Palebon, Kec. Pedurungan, Kota Semarang, Jawa Tengah 50246


Temukan di Google Map


5. Taman Tabanas Semarang
Taman Tabanas kota Semarang adalah salah satu tempat nongkrong yang buka selama 24 jam dan selalu menjadi favorit anak - anak muda milenial kota ini.

Di tempat ini Anda bisa menikmati sisi eksotisme kota Semarang pada malam hari. Selain itu Anda juga dapat menikmati wisata kuliner Semarang yang tentunnya sangat lezat dan  harganya yang murah dan terjangkau.

Informasi seputar Taman Tabanas Semarang

Jam buka : 24 Jam
Alamat Lengkap : Jl. Setia Budi No.12, Ngesrep, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah 50261


Temukan di Google Map


6. Taman Srigunting

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@tahalesnoveri

Taman Srigunting ini juga menjadi salah satu tempat yang menjadi favorit anak muda milenial untuk nongkrong terutama pada malam hari. Untuk masuk ke taman ini Anda tidak akan di pungut biaya masuk karena tempat ini gratis. Taman Srigunting lokasinya berada tidak jauh dari gereja blenduk yang berada di kawasan kota lama Semarang.

Informasi seputar Taman Srigunting Semarang

Jam buka : 24 Jam
Alamat Lengkap : Tj. Mas, Kec. Semarang Utara, Kota Semarang, Jawa Tengah 50174

Temukan di Google Map


7. Taman Menteri Supeno

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@seputarsemarang

Taman Menteri Supeno ini adalah sebuah taman yang menawarkan ruang dan tempat bermain bagi siapa saja yang di buka 24 jam. Dan tidak kalah dengan taman srigunting, maka taman menteri Supeno ini juga tidak pernah sepi oleh anak - anak muda milenial kota Semarang yang menghabiskan waktu sore sambil menikmati jajanan ringan yang tersebar di wilayah taman ini.

Informasi seputar Taman Menteri Supeno Semarang

Jam buka : 24 Jam
Alamat Lengkap : Mugassari Kec. Semarang Selatan Kota Semarang Jawa Tengah 50249

Temukan di Google Map


8. Sarang Nenen

Wisata Hits Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang
image : instagram@chusnulaya

Sarang Nenen merupakan salah satu tempat yang seru dan cocok banget bagi Anda yang ingin ngumpul bareng bersama dengan teman-teman Anda.  Sebuah cafe sekaligus tempat nongkrong yang unik di kota Semarang ini menyuguhkan berbagai menu susu yang di bandrol dengan harga cukup murah yakni sekitar Rp.7500 saja. Selain itu tempatnya juga kekinian dan hits banget karena banyak terdapat spot berphoto yang instagramable.

Informasi seputar Sarang Nenen Semarang

Jam buka : Mulai pukul 17.00 Wib - pukul 02.00 Wib
Alamat Lengkap : Jl. Ahmad Yani No.4/3, Dliwang, Ungaran, Kec. Ungaran Bar., Semarang, Jawa Tengah 50511

Temukan di Google Map


9. Eling Bening Semarang
Eling Bening kota Semarang ini merupakan salah satu tempat nongkrong yang sangat seru dan juga kekinian. Eling Bening yang berada di atas bukit ini sangat cocok untuk menikmati pemandangan alam kota Semarang yang begitu indah dan menakjubkan.

Informasi seputar Eling Bening Semarang

Jam buka : Mulai pukul 08.00 Wib - pukul 18.30 Wib
Alamat Lengkap : Jl. Kartini Tambakboyo, Ambarawa Bawen, Mustika, Bawen, Semarang, Jawa Tengah 50661

Temukan di Google Map


Nah itulah artikel mengenai 9 Lokasi Outdoor Favorit  Anak Muda Milenial Di Kota Semarang. Semoga bisa menjadi referensoi untuk Anda yang sedang mencari lokasi nongkrong yang asyik di kota Semarang ini.


referensi : destinasiku.com

Post a Comment for "Wisata Jawa Tengah - 9 Lokasi Outdoor Favorit Dan Hits Di Kalangan Anak Muda Milenial Kota Semarang"